Harga emas terkoreksi pada perdagangan Jumat (30/7) pagi

 


PT KP PRESS - Harga emas terkoreksi pada perdagangan Jumat (30/7) pagi. Pukul 07.08 WIB, harga emas untuk pengiriman Desember 2021 di Commodity Exchange ada di US$ 1.834,70 per ons troi, turun 0,06% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 1.835,80 per ons troi.

KONTAK PERKASA FUTURES - Harga emas mengambil jeda di tengah tren menuju kenaikan tertinggi dalam dua bulan karena imbal hasil riil merosot ke rekor terendah dan dolar melemah setelah Federal Reserve menyatakan ingin lebih banyak kemajuan terlebih dulu sebelum mengurangi stimulus.

PT KONTAK PERKASA - Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan masih ada beberapa cara untuk memenuhi syarat tapering dan para pejabat telah mendiskusikan untuk bagaimana mengurangi pembelian obligasi ketika saatnya tiba.

PT KONTAK PERKASA FUTURES - "Komentar The Fed meyakinkan para pedagang bahwa pukulan moneter tidak akan diambil untuk sementara waktu, yang mendorong imbal hasil turun melintasi kurva," kata Bart Melek, kepala strategi komoditas di TD Securities seperti dikutip Bloomberg.

Namun, Melek mengatakan, pergerakan emas lebih tinggi kemungkinan akan bersifat sementara karena langkah The Fed akan datang.

"Agar rally logam mulia meyakinkan, momok pengetatan perlu ditunda untuk jangka waktu yang cukup lama dan bank sentral AS perlu memberi sinyal akan bersedia mengorbankan stabilitas harga di atas lapangan kerja penuh," kata Melek. 

 

 

Sumber : kontan.co.id